Powered By Blogger

Thursday, 19 March 2009

KIAT DAN TIPS MEMASUKI PASAR JEPANG
Beberapa tahapan yang dapat dilakukan dalam rangka membangun bisnis dengan orang Jepang.
Pertama, promosi. Sebagai langkah awal promosi tentu kita melakukan beberapa tahap pengenalan poduk yang kita miliki, secara garis besar promosi yang kita lakukan meliputi :


a. Memperkenalkan Produk
Dalam memperkenalkan produk tentu tidakbisa sembarangan,pertama tentu kita harus identifikasi dulu kepada siapa produk akan dijual apakah ke toko atas, departement store, supermarket, pedagang grosir atau pengecer. Usahakanlah menggambarkan serinci mungkin produk anda.Kemudian jelaskanlah. ciri-ciri produk anda. Hendaknya diungkapkan secara jelas dan tunjukkan perbedaan atau keunggulan dibandingkandengan produk sejenis lainnya, misalnya tentang harga yang murah, mutu yang baik, bahan baku yang baru dan ramahlingkungan, model yang unik, atau memiliki nilai tambah lainnya.

b. Katalog
Presentasi produk secara efektif dan efisien merupakan kunci untuk sukses. Gambar dalam katalog harus sama dengan produk aslinya. Katalog dalam bahasa Jepang akan lebih efektif. Untuk katalog dalam bahasa Inggris,perlu disertai deskripsi dalam bahasa Jepang. Hindari penggunaan istilah atau singkatan yang tidak dipahami orang Jepang, kalau terpaksa mempergunakannya, berikanlah keterangan dengan bahasa yang universal.

c. Profil Perusahaan
Hendaknya disiapkan profil perusahaan dalam bahasa Inggris, lengkap dengan foto, dan katalog yng memuat secara detail produk anda untuk diberikan kepada mitra-usaha di Jepang.

d. Sampel Produk
Berikan sampel sesuai yang diminta. Pengusaha Jepang tidak akan memutuskan untuk order sebelum meneliti sampel. Jangan mengirim sampel dari produk lainnya yang tidak diminta. Hindari berpikir untuk menjual beraneka produk pada saat yang bersamaan. Melalui riset pasar akan diketahui apakah produk anda benar-benar dibutuhkan oleh pasar Jepang. Riset seperti ini penting untuk mendapat kepastianapakah suatu produk dapat dipasarkan atau cocok untuk pasar Jepang.

f. Pengembangan Produk
Dalam pengembangan produk ada beberapa hal yang selalu harus mendapat perhatian khusus dan ini akan menjadi prioritas ketika memasuki pasar Jepang.
Pertama, kualitas produk dan penampilan. Penampilan dan kemasan adalah penting bila menjual barang di Jepang.

Kedua, pahami selera konsumen Jepang. Pertama kali masalah harga akan menjadi faktor yang menentukan bagi peluang bisnis anda.

Ketiga, lakukanlah pelayanan purna jual. Jika produk anda termasuk yang memerlukan pemeliharaan dan perbaikan, kuncinya terletak pada kemampuan anda dalam mengembangkan jaringan pelayanan purna jual.


LAN87Front

No comments:

Post a Comment